3 Cara Ampuh Cegah Rayap Merusak Rumah

3 Cara Ampuh Cegah Rayap Merusak Rumah

January 26, 2024 by pembasmirayap0
3-Cara-Ampuh-Cegah-Rayap-Merusak-Rumah.jpg

Kehadiran rayap di rumah terutama rumah yang didominasi oleh perabotan kayu. Rayap yang terlalu banyak dapat menghancurkan perabotan kayu dan membuatnya menjadi serbuk-serbuk. Oleh sebab itu, perlu dilakukan pencegahan sebelum rayap datang dan membangun koloni. Simak ulasan ini untuk mengetahui bagaimaca cara untuk menghindarkan rumah dari rayap.

Cara untuk Mencegah Rayap Merusak Rumah

Jika Anda sudah memiliki rumah, baik masih baru atau sudah lama maka Anda harus memeriksa rumah secara berkala. Salah satu yang diperhatikan adalah ada atau tidaknya rayap. Jika sudah terlanjur, segera lakukan pembasmian. Jika tidak ada, lakukan pencegahan. Berikut adalah beberapa cara untuk menghindarkan rumah Anda dari rayap:

1. Menutup Retakan di Dinding

Jika tidak memeriksa dengan cermat, maka keretakan yang ada rumah sukar untuk diketahui. Retakan dalam rumah bisa menjadi jalan bagi rayap untuk masuk dalam rumah dan membangun koloni. Jika sudah membentuk koloni, biasanya sukar untuk dibasmi dengan cara biasa.

Agar hal ini dapat dihindari sejak awal, maka usahakan untuk memeriksa rumah secara rutin. Jika Anda menemukan rekatan dalam dinding, segera tutupi bagian tersebut. Cara termudah adalah dengan menggunakan semen putih. Semen putih ini mudah diperoleh serta tidak harus dibeli dalam jumlah banyak. Bisa pula meminta toong pada tukang bangunan untuk menutupnya. Jika retakan sudah tertutup, maka rumah Anda terhindar dari serangan rayap.

2. Hindari Kontak Antara Dinding dan Tanah

Jenis dinding yang harus dihindarkan dari tanah adalah dinging kayu. Jika Anda menginginkan konsep bangunan yang menyatu dengan alam, biasanya unsur kayu akan dipilih. Agar bangunan bertahan lama, maka perhatikan jarak dari material kayu ke tanah. Hal ini penting untuk menutup akses masuk rayap yang biasanya melalui tanah lembab.

Baca Juga  Cara Paling Ampuh Basmi Rayap di Lemari Pakaian

Perhatikan pula bagaimana kualitas kayu yang digunakan. Jika material kayu dibuat dari kayu yang tidak diolah dengan maksimal maka material akan mudah mengumpulkan uap air. Dalam hal ini maka rayap akan memiliki bahan makanan serta suhu udara yang sangat mendukung pertumbuhan. Kondisi inilah yang sangat digemari oleh rayap.

Jika ada Anda menggunakan material kayu yang permanen untuk bangunan, usahakan area yang menggunakan kayu tersebut mendapatkan sinar matahari secara cukup tidak perlu terik. Hal ini akan menghindarkan dari pertumbuhan rayap. Jika ada material yang bisa dipindah dengan mudah, cobalah untuk menjemur dengan rutin agar tidak lembab. Gunakan pula pernis pada material kayu agar air tidak mudah masuk.

3. Menggunakan Air Cucian Beras

Lantas bagaimana jika rayap sudah masuk dalam rumah dan membangun koloni? Coba gunakan air cucian beras. Air cucian beras dipercaya mampu membasmi rayap secara alami. Jika biasanya air cucian beras dibuang begitu saja, maka cobalah untuk menyimpan air cucian beras di wadah.

Cara mengaplikasikannya adalah dengan cara menyempropkan air cucian beras ke kawasan yang diserang oleh rayap. Perlahan lahan rayap akan pergi dan meninggalkan kawasan tersebut. Cukup disemprotkan saja bukan dengan cara diguyur ya. Tentu sangat mudah bukan cara membasmi rayap dengan air cucian beras ini.

Itulah beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mencegah serta membasmi rayap secara alami. Jika rayap sudah terlampau banyak, tentu cara alami sudah tidak efektif lagi. Gunakan saja Fumida yang terjamin mampu membasmi rayap dengan cepat dan tanpa efek samping. Fumina dikenal aman dan terjamin kualitasnya. Cobalah sebelum terlambat.

Rate this post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *



PLEASE CALL US ANYTIME 0822-1146-1146 (Customer Service 24 Jam)



PLEASE CALL US ANYTIME

0822-1146-1146

(Customer Service 24 Jam)



FUMIDA sangat bangga dapat menjadi partner dalam menjaga kenyamanan di rumah maupun perusahaan Anda. Jangan ragu untuk memberikan kepercayaan dalam hal mengendalikan hama di tempat Anda, karena kami tidak akan pernah mengecewakan kepercayaan yang Anda berikan.

Lokasi Kantor FUMIDA

Surabaya Branch Office : Jl. Gn. Anyar Sawah No.198, Kel, Gn. Anyar, Kec. Gn. Anyar, Kota SBY, Jawa Timur 60294
Bandung Branch Office : Jl. Sriwijaya No.119A, Ciseureuh, Kec. Regol, Kota Bandung, Jawa Barat 40255
Klaten Branch Office : Jl. Sersan Sadikin No.11, Tirtomulyo, Gergunung, Kec Klaten
Medan Branch Office : Jl. Bromo No.171c, Binjai, Kec. Medan Denai, Kota Medan, Sumatera Utara 20228
Makassar Branch Office : Jl. Pongtiku No.169, Kel. Kalukuang, Kec. Tallo, Makassar

Lokasi Kantor FUMIDA

Surabaya Branch Office : Jl. Gn. Anyar Sawah No.198, Kel, Gn. Anyar, Kec. Gn. Anyar, Kota SBY, Jawa Timur 60294
Bandung Branch Office : Jl. Sriwijaya No.119A, Ciseureuh, Kec. Regol, Kota Bandung, Jawa Barat 40255
Klaten Branch Office : Jl. Sersan Sadikin No.11, Tirtomulyo, Gergunung, Kec Klaten
Medan Branch Office : Jl. Bromo No.171c, Binjai, Kec. Medan Denai, Kota Medan, Sumatera Utara 20228
Makassar Branch Office : Jl. Pongtiku No.169, Kel. Kalukuang, Kec. Tallo, Makassar
info@fumida.co.id

Rate this post
Baca Juga  Cara Mengusir Rayap dengan Tepat

COPYRIGHT © 2025 FUMIDA | ALL RIGHTS RESERVED

Telp Sekarang 0822 1146 1146